Awal Mula Kapolsek Cileungsi Curiga Sopir Angkot 'Nge-fly' Sabu

1 hour ago 2

Bogor -

Kapolsek Cileungsi Kompol Edison mengungkap awal mula kecurigaannya terhadap gelagat aneh sopir angkutan kota (angkot). Dia melihat sopir angkot ketakutan dan tidak fokus.

"Gelagat supir yang terlihat ketakutan dan tidak fokus saat mengemudi," kata Edison, Kamis (1/1/2025).

Saat itu, Edison tengah menaiki angkot hendak ke kantornya usai pengamanan malam Tahun Baru. Dia melihat gelagat aneh sopir tersebut di dalam angkot.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Setelah dilakukan penyelidikan awal, diketahui bahwa supir angkot tersebut berada dalam pengaruh narkoba jenis sabu atau dalam kondisi 'nge-fly'," ucapnya. Nge-fly yang dimaksud adalah di bawah pengaruh sabu tersebut.

Pelaku lalu dibawa ke kantor polisi oleh Edison. Pihaknya melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap pelaku.

"Hasil pemeriksaan mengungkap bahwa petugas menemukan satu paket narkoba jenis sabu yang disimpan di dalam tas milik pelaku," bebernya.

Bahkan sebelum mengendarai angkot, pelaku sempat mengonsumsi sabu terlebih dahulu. Pelaku kemudian dibawa ke Satresnarkoba Polres Bogor untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Pelaku beserta barang bukti berupa satu paket sabu dan satu unit mobil angkot diamankan dan dilimpahkan ke Satuan Reserse Narkoba Polres Bogor untuk proses hukum lebih lanjut," pungkasnya.

(rdh/aud)

Read Entire Article